PORTALSURABAYA.COM – Tim futsal RSWH Balongpanggang harus puas menjadi runner- up setelah kalah dari tim Dinkes Gresik dengan skor 0-2 di laga final turnamen futsal Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2022 kabupaten Gresik, Senin (28/11/2023) di lapangan futsal WEP.
Di laga final yang berlangsung 2×15 menit itu, tim futsal RSWH Balongpanggang menurunkan materi pemain terbaiknya, taktik menyerang sejak kick off dilakukan untuk bisa mencetak gol lebih cepat.
Meski menggempur pertahanan Dinkes, namun sayang di babak pertama harus tertinggal 0-1 menit 8 melalui serangan balik yang cepat. Hingga babak pertama berakhir skor tetap tidak berubah.
Memasuki babak kedua, pemain-pemain RSWH tetap ofensif untuk mengejar defisit gol. Beberapa peluang nyaris bisa membuka skor, namun Dewi Fortuna masih belum berpihak di tim yang di manajeri Setyo Wibowo ini.
Baca Juga: Komitmen Layani Masyarakat, RSWH Sabet Penghargaan FKRTL Program JKN Jatim 2022
Hasilnya, memasuki menit 10, gawang RSWH kembali bisa di bobol penyerang Dinkes Gresik, skor berubah menjadi 0-2. Meski devisit dua gol, semangat pemain RSWH untuk menjalankan skor terus menyala, di lima menit akhir, tercatat dua peluang yang nyaris bisa menyamakan skor. Hingga wasit meniup pluit tanda akhir babak kedua, skor tetap 0-2 untuk keunggulan Dinkes Gresik.
Usai pertandingan manajer tim futsal RSWH Setyo Wibowo mengatakan kekalahan ini sedikit mengecewakan, tapi melihat semangat pemain serta perjuangan dilapangan yang tidak mengenal lelah patut untuk di apresiasi.
“Kami kalah, tidak apa-apa, pemain sudah berjuang dengan keras di lapangan. Kami sangat mengapresiasi perjuangan teman-teman. Hasil menjadi Runner up ini patut di apresiasi,” ungkapnya.
Sementara itu di laga perebutan tempat ketiga, RS Semen Gresik sukses mengkandaskan perlawanan RSUD Ibnu Sina dan berhak menempati juara 3.
Seperti diketahui, turnamen futsal HKN 2022 ini digelar mulai 16 hingga 28 November di lapangan futsal Wahana Ekspresi Pusponegoro (WEP). Turnamen ini juga mengundang beberapa instansi dan lembaga kesehatan yang ada di Kabupaten Gresik. Masing-masing juara akan mendapatkan trophy serta sertifikat dan uang pembinaan. (Tov)
Cek Berita dan Artikel yang lain di GoogleNews PUB