simple hit counter
Gresik

Ratusan Anak Yatim di Gresik Terima Santunan, Wabup: Jangan Kecil Hati!

×

Ratusan Anak Yatim di Gresik Terima Santunan, Wabup: Jangan Kecil Hati!

Sebarkan artikel ini
Wabup Gresik, Aminatun Habibah secara simbolis memberikan santunan kepada anak yatim, Jumat (3/9/2021).
Wabup Gresik, Aminatun Habibah secara simbolis memberikan santunan kepada anak yatim, Jumat (3/9/2021).

PORTALSURABAYA.COM – Sekitar 130 anak yatim piatu yang terdampak pandemi Covid-19 mendapatkan santunan dari jama’ah musholla As-Salam yang merupakan perkumpulan jama’ah di lingkungan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR), Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) hari ini, Jumat (03/09/2021).

Penyerahan santunan tersebut dilakukan secara terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan, sehingga hanya menghadirkan sekitar 50 anak yatim dan piatu.

Pemberian santunan itu disaksikan Wakil Bupati (Wabup), Aminatun Habibah yang sekaligus menyerahkan secara simbolis kepada anak yatim didampingi Kepala Dinas PUTR, Akhmad Washil Miftachul Rachman, Kepala Dinas PKP, Ida Lailatussa’diyah serta Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Gunawan Setijadi yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Dinas PUTR.

Wabup Gresik yang akrab disapa Bu Min menyampaikan mengapresiasi yang dilakukan para pegawai di lingkup Dinas PUTR dan Dinas PKP melalui perkumpulan jama’ah musholla As-Salam yang mempunyai inisiatif menyelenggarakan santunan kepada anak-anak yatim piatu.

Kemudian, lanjut Bu Min, santunan seperti ini tentunya memberikan manfaat yang luar biasa dikarenakan bisa meringankan beban anak yatim piatu yang saat ini membutuhkan uluran tangan dari orang-orang disekitarnya.

“Inisiatif yang dilakukan jama’ah musholla as-salam ini tentu menjadikan hal yang sangat bermanfaat bagi anak-anak yatim yang saat ini membutuhkan. Tentunya hal ini juga sesuai dengan tuntunan agama, apalagi diimbangi dengan keikhlasan, maka Allah akan mencatat kebaikan yang luar biasa,” kata Bu Min.

Tidak hanya itu, Bu Min juga memberikan motivasi kepada anak-anak yatim piatu agar tidak perlu berkecil hati, bisa bangkit dan terus menggapai cita-cita untuk menjadi lebih baik di masa mendatang.

“Kalian jangan berkecil hati, tetap semangat untuk menggapai cita-cita. Kalian juga harapan bangsa, ada harapan sukses menanti anak-anak sekalian. Mungkin dimasa mendatang ada yang menjadi bupati, gubernur, anggota DPRD atau bahkan menjadi Presiden. Oleh sebab itu, tetap semangat dalam belajar dan menggapai cita-citamu ya nak,” ucapnya.

Pada kegiatan ini, Wabup berharap bisa menjadikan semangat kepada yang lain, hingga dapat dijadikan sebagai contoh.

“Kegiatan berbagi ini dapat dilakukan rutin, minimal setahun sekali untuk menumbuhkan jiwa sosial dan saling berbagi terhadap yang saling membutuhkan,” ungkap Wabup wanita pertama sepanjang sejarah Kabupaten Gresik ini.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di GoogleNews PUB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *