simple hit counter
Politik

Vaksinasi di Ponpes, Ketua DPD NasDem Gresik: Pesantren Tempat Generasi Muda Bangsa

×

Vaksinasi di Ponpes, Ketua DPD NasDem Gresik: Pesantren Tempat Generasi Muda Bangsa

Sebarkan artikel ini
Ketua DPD NasDem Kabupaten Gresik Saiful Anwar saat memantau vaksinasi di Ponpes Al-Muniroh, Kecamatan Ujungpangkah, Rabu (25/8/2021).
Ketua DPD NasDem Kabupaten Gresik Saiful Anwar saat memantau vaksinasi di Ponpes Al-Muniroh, Kecamatan Ujungpangkah, Rabu (25/8/2021).

PORTALSURABAYA.COM – Untuk mempercepat Herd Imunity, semua kalangan melakukan kegiatan vaksinasi. Salah satunya DPD Partai NasDem Kabupaten Gresik yang melaksanakan vaksinasi ke beberapa Pondok Pesantren (Ponpes) yang ada di Gresik. Satu diantaranya Ponpes Al- Muniroh Kecamatan Ujungpangkah, Rabu (25/8/2021).

Vaksinasi yang diikuti semua santri dan pengasuh pondok itu dihadiri Bupati Gresik Fandi Akhmad Yani serta anggota DPRD Jatim Iwan Zuhdi dan para wali santri.

Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Gresik Saiful Anwar mengatakan vaksinasi di Ponpes ini sesuai dengan arahan dari Ketua Umum, kemudian DPD dan DPW menindaklanjuti dengan melakukan kegiatan vaksin ini.

Selain itu, alasan di pilihnya Pondok Pesantren disebabkan Pesantren tempat anak muda atau generasi muda bangsa ini dalam membangun sumber daya manusia.

“Ini menindaklanjuti perintah Ketua Umum. Kenapa Ponpes, sebab Pesantren merupakan tempat anak-anak atau generasi muda untuk membangun negara ini agar sehat dan kuat, sehingga pesantren menjadi prioritas kami untuk vaksinasi,” kata Saiful.

Tidak hanya itu, Saiful melanjutkan Ponpes merupakan salah satu tempat proses belajar mengajar secara tatap muka. Sehingga dengan vaksinasi ini diharapkan tidak ada keraguan dari para wali santri atau orang tua santri.

“Dengan vaksinasi ini, diharapkan tidak ada lagi keragu-raguan dari orang tua santri saat anaknya melakukan proses belajar di pondok,” ujarnya.

Kemudian Ia melanjutkan vaksinasi di Ponpes Al-Muniroh ini kegiatan vaksin yang pertama, berikutnya akan di lakukan di beberapa pondok yang ada di Gresik seperti Ponpes Ihyaul Ulum, Al Ibrohimi Manyar, Al Qonaah Manyar, Bustanul Arifin Menganti serta beberapa Ponpes lainnya.

“Vaksinasi di Ponpes Al-Muniroh ini yang perdana, berikutnya akan dilakukan di beberapa Ponpes yang ada di wilayah Kabupaten Gresik. Ini merupakan bentuk Ikhtiar kita semua dalam menghadapi pandemi Covid-19,” ungkap Saiful.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di GoogleNews PUB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *